PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA DARING DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR MAHASISWA STIK MUHAMMADIYAH PONTIANAK SELAMA MASA PANDEMI COVID19

  • Indri Erwhani Sekolah Tinggi Ilmu Keperawatan Muhammadiyah Pontianak
  • Hartono Hartono Sekolah Tinggi Ilmu Keperawatan Muhammadiyah Pontianak
  • Wuriani Wuriani Sekolah Tinggi Ilmu Keperawatan Muhammadiyah Pontianak
  • Cau Kim Jiu Sekolah Tinggi Ilmu Keperawatan Muhammadiyah Pontianak
  • Kharisma Pratama Sekolah Tinggi Ilmu Keperawatan Muhammadiyah Pontianak
  • Sri Ariyanti Sekolah Tinggi Ilmu Keperawatan Muhammadiyah Pontianak
  • Rahayu Setianingsih Sekolah Tinggi Ilmu Keperawatan Muhammadiyah Pontianak
Keywords: motivasi, media daring, hasil belajar

Abstract

Latar Belakang : Wabah pandemi covid -19  menjadi persoalan multidisiplin yang dihadapi oleh dunia. Hal ini juga dirasakan dampaknya oleh dunia pendidikan. Pendidikan di Indonesia saat ini sedang mengalami tantangan sebagai dampak dari pandemi Covid 19. Corona telah memaksa jutaan sekolah tutup. Masa pandemi ini mengharuskan sistem pembelajaran diganti  dengan pembelajaran daring agar proses pembelajaran tetap berjalan, kondisi ini jelas mengubah pola pembelajaran dari tatap muka langsung menjadi pembelajaran daring yang mengharuskan dosen untuk menyediakan bahan pembelajaran dan mengajar secara langsung melalui media digital. Kegiatan pembelajaran ini merupakan sebuah inovasi pendidikan untuk menjawab tantangan akan ketersediaan  sumber belajar yang variatif dan mudah digunakan oleh mahasiswa. Proses pembelajaran yang baru ini dapat  mempengaruh terhadap hasil belajar mahasiswa.Tujuan : penelitian ini untuk melihat Pengaruh Media Pembelajaran dan Motivasi Belajar terhadap Hasil Belajar Mahasiswa Selama Masa Pandemi Covid 19 di STIK Muhammadiyah Pontianak. Metode : Desain penelitian ini menggunakan metode observasional analitik penelitian kuantitatif dengan rancangan penelitian Cross Sectional. Uji statistik yang di gunakan spearman rank.  Jumlah responden pada penelitian ini sebanayak 302 orang. Hasil : Uji statistik di dapat nilai p value 0,000 dan r -0.3 hitung  terdapat hubungan yang bermakna antara media daring, dan motivasi belajar terhadap hasil belajar, dengan korelasi yang lemah dan berlawanan arah. Kesimpulan: semakin tingginya motivasi   dan efektifnya penggunaan media  tidak serta merta dapat meningkatkan hasil belajar, hasil belajar responden pada penelitian ini  tidak hanya dipengaruhi oleh motivasi dan media pembelajaran saja, tetapi dipengaruh oleh beberapa faktor seperti: peran dan dukungan keluarga, teman, dan dosen yang membantu mengarahkan dalam belajar.

Kata Kunci: motivasi , media daring , hasil belajar

Published
2022-04-30
How to Cite
Erwhani, I., Hartono, H., Wuriani, W., Jiu, C., Pratama, K., Ariyanti, S., & Setianingsih, R. (2022). PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA DARING DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR MAHASISWA STIK MUHAMMADIYAH PONTIANAK SELAMA MASA PANDEMI COVID19. Jurnal Keperawatan Dan Kesehatan, 13(1), 10-15. https://doi.org/10.54630/jk2.v13i1.179